Lakukan Try Out AMBK, Kepala MI Persiapan Negeri Namlea: Ini Upaya Dukung Digitalisasi Madrasah

Keterangan Gambar : Madrasah Ibtidaiyah Persiapan Negeri Namlea melakukan Try Out atau simulasi Asesmen Madrasah Berbasis Komputer (AMBK) tahun pelajaran 2023/2024. Kecamatan Namlea Selasa, (07/05/2024)


Buru, (Inmas)-Madrasah Ibtidaiyah Persiapan Negeri Namlea melakukan Try Out atau simulasi Asesmen Madrasah Berbasis Komputer (AMBK) tahun pelajaran 2023/2024. Kecamatan Namlea Selasa, (07/05/2024)

Kepala MI Persiapan Negeri Namlea Dra. Wa Sani menyampaikan, pelaksanaan try out AMBK sebagai upaya dalam melakukan berbagai kesiapan terutama kesiapan siswa-siswi madrasah dalam menyiapkan diri dalam pelaksanaan AMBK nantinya.

Menurutnya untuk tahun pelajaran 2023/ 2024 MI Persiapan Negeri Namlea akan melakukan Asesmen Madrasah Berbasis Komputer dimana ini merupakan perdana dari tahun sebelumnya yang menggunakan kertas tulis.

"Ini adalah bagian dari upaya untuk mendukung digitalisasi madrasah terutama kami yang ada di Madrasah Swasta dibawah Kementerian Agama harus ikut mendukung digitalisasi yang digencarkan oleh Menteri Agama." Kata Sani saat dikonfirmasi Humas 

Pelaksanaan try out AMBK juga sebagai pra penilaian sumatif asli yang nantinya akan dilaksanakan pada akhir jenjang pendidikan madrasah untuk mengukur capaian kompetensi siswa-siswi madrasah.

"Pelaksanaan try out AMBK ini nanti akan berlangsung selama dua hari mulai dari tanggal 07-08 Mei 2024, sebagai upaya mengecek kesiapan peserta didik dalam assessment yang akan dilaksanakan pekan depan." Ujarnya kembali 

Dalam pelaksanaan try out atau simulasi AMBK terdapat 38 siswa-siswi madrasah yang mengikutinya dengan dibagi dalam dua ruangan. Setiap ruang berisikan 19 peserta AMBK. 

Kepala MI Persiapan Negeri Namlea berharap agar upaya try out yang dilakukan bisa menjadi uji coba yang baik untuk para siswa-siswinya sehingga dalam pelaksanaan Asesmen Madrasah nantinya bisa berjalan dengan baik. (Muzni)

Facebook Comments

0 Komentar

TULIS KOMENTAR

Alamat email anda aman dan tidak akan dipublikasikan.