Serahkan Sovenir Jemaah Haji, Ka.KanKemenag Buru: Persiapkan Diri, Keberangkatan Tidak Lama Lagi

Keterangan Gambar : Jelang keberangkatan jemaah haji Kabupaten Buru Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten Buru Abdul Gani Wael, S.Ag melakukan penyerahan Sovenir Jemaah Haji. Aula Kantor Kemenag Buru Selasa, (23/04/2024)


Buru, (Inmas)-Jelang keberangkatan jemaah haji Kabupaten Buru Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten Buru Abdul Gani Wael, S.Ag melakukan penyerahan Sovenir Jemaah Haji. Aula Kantor Kemenag Buru Selasa, (23/04/2024)

Penyerahan sovenir dilakukan secara simbolis kepada calon jemaah haji yang diwakili oleh Asisten III Bidang Administrasi Umum Setda Kabupaten Buru Drs. Arman Buton, MM dan Pegawai Dinas Kehutanan Kabupaten Buru Sa'ada Masuku.

Sebanyak 111 sovenir yang diberikan kepada calon jemaah haji sesuai dengan jumlah jemaah haji asal kabupaten Buru tahun 2024 yang merupakan jemaah haji reguler yang telah terkafer dengan cadangan.

Menurut Plt. Kepala Seksi Penyelenggaraan Haji dan Umrah (PHU) Padli Lauselang, S.Ag menyampaikan, sovenir yang diberikan berupa tas, kain ihram, batik, dan buku panduan haji.

Lauselang menambahkan, sovenir yang diberikan berasal dari Bank Syariah Indonesia (BSI) sebagai bentuk dari hasil kerja sama Kementerian Agama bersama BSI. Serta telah dilakukan sejak lama dan dilakukan terus menerus setiap tahunnya.

Dilanjutkan dengan pemberian penguatan kepada para calon jemaah haji oleh Ka.KanKemenag Buru. Dalam arahannya Gani Wael mengingatkan kepada para CJH untuk melakukan berbagai kesiapan diri.

"Keberangkatan tidak lama lagi, diperkirakan nanti akan dilakukan akhir bulan Mei depan, sehingga kesiapan diri perlu dilakukan, terutama kesiapan hati dan pikiran." Kata Gani 

Menurut Gani Wael kesiapan diri dapat dilakukan dengan mensucikan hati dengan memperbanyak memohon ampun kepada Allah SWT dan saling meminta maaf dan saling memaafkan antar sesama.

Serta dengan banyak melakukan kesiapan fisik dengan rajin berolahraga, banyak beristirahat dengan teratur, mengonsumsi makanan yang sehat, dan menjaga pola makan terutama bagi mereka yang memiliki penyakit tertentu.

Gani Wael menambahkan, dalam rangka kesiapan dan lebih memperkuat kemampuan dan keilmuan para CJH terkait ibadah haji, Kemenag Buru akan menggelar manasik haji DIPA yang diperkirakan akan dilakukan pada pekan depan.

Memungkasi penyampaian, Gani Wael berharap agar para CJH diberikan kekuatan, kesehatan, dan umur panjang agar dapat melakukan ibadah hajidengan baik. (Muzni)

Facebook Comments

0 Komentar

TULIS KOMENTAR

Alamat email anda aman dan tidak akan dipublikasikan.